Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun 2022
Pandemi COVID-19 yang melanda seluruh wilayah di Indonesia begitu membatasi semua bentuk aktifitas dan kegiatan, salah satunya adalah kegiatan pengenalan lingkungan sekolah. SMK Negeri 1 Paringin di tahun ini melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) secara luring. Kegiatan kali ini menjadi lebih semarak sebab setelah 2 tahun tidak diadakan karena pandemi COVID-19. Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) ini dilaksanakan pada hari senin tanggal 18 Juli 2022 hingga 20 Juli 2022. Tahun ini MPLS SMK Negeri 1 Paringin mengusung tema “Menjadi Generasi yang Kreatif, Mandiri, Inovatif dan Unggul di Era Modern” dengan menghadirkan 144 calon siswa dari 4 program keahlian, yakni dari Teknik Instalasi Tenaga Listrik (TITL), Teknik Kendaraan Ringan (TKR), Teknik Audio Video (TAV) dan Teknik Elektroika Industri (ELIN). Kegiatan ini dikepalai oleh Ibu Neneng selaku Waka Kesiswaan dan dibantu oleh staff TU dan beberapa dewan guru seperti, Bapak Furqan selaku Sekretaris MPLS, Ibu Devi sebagai Bendahara, Bapak Zainal Selaku Koordinator Lapangan yang dibantu oleh para anggota OSIS SMK Negeri 1 Paringin.





Dokumentasi Pembagian Uang Sadakah Pada Siswa Terpilih
Pelaksanaan MPLS tahun ini begitu antusias, terlihat dari beberapa calon siswa berlarian memasuki barisan untuk presensi dari panitia pelaksana. Para calon siswa juga mengenakan atribut-atribut yang disyaratkan oleh panitia kegiatan, seperti topi anyam, kertas karton warna, dan seragam sekolah. di Acara dimulai dengan upacara pembukaan dan pengenalan visi misi serta penjelasan tentang kurikulum sekolah. Selama 3 hari MPLS dilaksanakan, ada banyak kegiatan yang akan dilalui oleh para peserta, seperti Senam Pagi, Pengenalan Sarana dan Prasarana, Pengarahan dari Kepala Jurusan, Pengenalan Ekstrakurikuler dan Jalan Santai di lingkungan SMK Negeri 1 Paringin. Di samping itu kegiatan MPLS ini juga diisi oleh Sosialisasi dari beberapa instansi – instansi pemerintah seperti, Sosisalisasi dari Binmas dan Satlantas Polres Balangan, Sosialisasi Penyalahgunaan NARKOBA dari BNN Kabupaten Balangan, dan Sosialisasi Perkembangan Remaja da Pergaulan Bebas HIV oleh Puskesmas Paringin Selatan.
Seluruh kegiatan berjalan dengan lancar dan pada tanggal 20 Juli 2022 dilakukan Upacara