Teaching Factory

TEFA

Model praktikum yang menempatkan siswa pada kondisi sesungguhnya dalam upaya menghasilkan produk/jasa. Teknik Ketenagalistrikan SMKN 1 Paringin bekerjasama dengan industri rekanan (CV. Sumber Sekawan) telah memulai program ini sejak 2018 di bawah binaan PT. Adaro Indonesia dan ATMI Solo.

Lebih dari 50 proyek TEFA sudah dikerjakan dengan pelanggan mulai dari perumahan, industri kecil dan gedung swasta maupun pemerintah.

STANDAR TEFA

#1-PRODUK

Produk yang ditawarkan oleh Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMKN 1 Paringin meliputi :

1) Pengecekan Instalasi Listrik

2) Perbaikan Instalasi Listrik

3) Pemasangan Instalasi Listrik, dan

4) Produk inovatif berbasis mikrokontroller

#2-JADWAL BLOK

Mengharuskan penyusunan jadwal praktikum yang tidak terputus dalam pelaksanaan 1 materi jobsheet guna menciptakan kesinambungan proses yang dijalankan.

Jadwal blok Teknik Ketenagalistrikan SMKN 1 Paringin memiliki pola 1-3 (K10) dan 2-2 (K11-12). Artinya bagi kelas 10 praktikum selama 1 minggu dan teori selama 3 minggu. Sementara kelas 11 dan 12 memiliki pola 2 minggu praktikum dan 2 minggu teori. 

#3-JOBSHEET

Praktikum diwujudkan dalam bentuk jobsheet sebagai pedoman. Semua target ditentukan dengan evaluasi yang fokus pada 2 aspek, yaitu PROSES dan HASIL

#4-CORPORATE CULTURE

Pembiasaan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) termasuk penggunaan Alat Pelindung Diri (APD)

Aplikasi 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat dan Rajin) dalam pelaksanaan praktikum.

IMG-20190922-WA0018

#5-IMPLEMENTASI

Realisasi dari pembelajaran yang berupa proyek dan dikerjakan oleh siswa

Sejak 2019

0
Proyek

Tentang Kami

About Community

Komunitas Sosial terpercaya dan berkontribusi membangun generasi muda yang peduli, kreatif dan inovatif.

Electrici - Team

Membangun dan mendidik generasi muda SMKN 1 Paringin berprinsipkan Dedikasi, Loyalitas dan Integritas.

Light Community

Membangun sumber daya manusia yang unggul serta membentuk lingkungan ekosistem sosial di dalamnya dengan saling gotong-royong.

Mulai Obrolan
ARSIB (Layanan Operasional Bengkel)
Layanan Operasional Bengkel
Berbagai informasi mengenai laporan pembelajaran dan kegiatan seperti LIGHT COMMUNITY

SIlahkan Ketik "LAYANAN" untuk mulai obrolan